Niat dan Tata Cara Mandi Wajib atau Junub Yang Benar


Begini Niat dan Cara Mandi Junub Yang Benar

Mandi wajib dan mandi junub merupakan salah satu cara membersihkan tubuh dari hadas besar, bagi umat muslim ini merupakan salah satu hal yang harus di pahami dan di kerjakan.  

Mandi wajib digunakan untuk membersihkan hadas besar ketika kita telah Haid, Nifas, Melahirkan dan Meninggal Dunia. 

Sedangkan untuk mandi junub digunakan ketika kita telah melakukan hubungan suami istri atau saat setelah keluarnya mani. 

Berikut beberapa bacaan Niat Mandi Wajib dan bacaan Niat Mandi Jubub. 


Niat Mandi Junub

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ اْلحَدَثِ اْلأَكْبَرِ مِنَ اْلِجنَابَةِ فَرْضًا لِلهِ تَعَالَى

"Nawaitul gusla lirof'il hadatsil akbari minal jinabati fardlon lillahi ta'ala."
Artinya : "Aku niat mandi untuk menghilangkan hadats besar dari janabah, fardu karena Allah ta'ala."

Niat Mandi Wajib ( Umum )

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَكْبَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى


“Nawaitul Ghusla Lifrafil Hadatsil Akbari Fardhan Lillahi Ta’aala.” 
Artinya : “Aku berniat mandi besar untuk menghilangkan hadast besar fardhu karena Allah ta’aala.”

Niat Mandi Wajib Sesudah Haid

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ حَدَثِ الْحَيْضِ ِللهِ تَعَالَى

“Nawaitul Ghusla Lifraf il Hadatsil Haidil Lillahi Ta’ala.”

Artinya :“Aku niat mandi wajib untuk mensucikann hadast besar dari haid karena Allah Ta’ala.”

Niat Mandi Wajib Sesudah Nifas

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ حَدَثِ النِّفَاسِ ِللهِ تَعَالَى

“Nawaitul Ghusla Liraf il Hadatsil Nifasi Lillahi Ta’ala.”

Artinya : “Aku niat mandi wajib untuk mensucikan hadast besar dari nifas karena Allah ta’ala”

Tata Cara Mandi Junub dan Mandi Wajib 

1. Membersihkan Tangan
Ambillah air dan bersihkanlah kedua tangan hingga 3 kali, kedua tangan yang telah dibersihkan inilah yang nantinya akan membantu membersihkan area badan. Menurut Madzhab Syafi'i "Niat dapat dilakukan saat pertama kalinya air disiramkan ke tubuh."

2. Bersihkan Najis Yang Masih Menempel di Badan
Bersihkan lah seluruh kotoran yang ada pada badan anda, termasuk buang air besar dan kecil. 

3. Berwudhu
Wudhu dapat dilakukan seperti hal nya wudhu ketika hendak sholat, baik dari niat dan gerakan wudhunya. 

4. Mandi Wajib
Untuk memulai mandi Wajib dahulukan mencelupkan tangan kedalam air dan bilah di bagian pangkal kepala. Setelah itu bilas bagian kepala dengan air hingga 3 kali berturut-turut. 

5. Guyur Badan Kanan
Guyur badan bagian kanan hingga 3 kali, dan pastikan seluruh tubuh bagian kanan telah tersentuh air. Hindari menyentuh bagian kemaluan, jika menyentuh kemaluan hendaknya anda berwudhu kembali. 

6. Guyur Badan Kiri
Guyur badan bagian kiri hingga 3 kali, dan pastikan seluruh tubuh bagian kiri telah tersentuh air. Hindari menyentuh bagian kemaluan, jika menyentuh kemaluan hendaknya anda berwudhu lagi. 

7. Guyur Badan
Guyur seluruh badan serta menggosok bagian tubuh depan dan belakang sebanyak 3 kali, dan juga jika ada bersihkan bagian rambut dan jenggot. Hindari menyentuh bagian kemaluan, jika menyentuh kemaluan hendaknya anda berwudhu kembali. 

Nah itulah Niat bacaan mandi wajib dan mandi junub, serta tata cara mandi wajib dan mandi junub. 
Administrator
Administrator Bermodalkan nekat dan ilmu pengetahuan berdasarkan pengalaman pribadi, saya memberanikan diri untuk tampil ke publik dalam hal memberikan layanan informasi dan tutorial.

Tidak ada komentar untuk "Niat dan Tata Cara Mandi Wajib atau Junub Yang Benar "